Friday, March 14, 2008

Temu Kangen di Safari Cafe

Alumnus SMAN 24 Angkatan 78/79 kembali ber ’Temu Kangen’ di Safari Cafe, Jl. KH. Ahmad Dahlan (Depan Lab School), ini merupakan acara Reuni setelah 2 tahun tidak Reuni. Ada sekitar 60 orang mantan Siswa IPA dan IPS berkesempatan hadir pada Reuni ini. ”Acara Temu Kangen ini disamping merupakan menjalin silaturahmi juga merupakan Sosialisasi Reuni Akbar SMAN 24 yang diadakan pada bulan depan tepatnya 23 Maret 2008” ujar Dodi Trianto, penggagas Temu Kangen ini.
Walaupun tidak sampai setengah dari jumlah mantan Siswa-siswi SMAN 24 Angkatan 24 yang hadir, namun Reuni ini cukup heboh. Apalagi diselingi dengan acara berjoget bersama, ber ‘poco-poco’ dan bernyanyi bersama. Ada kejutan-kejutan baru pada Reuni kali ini, Devi Ria yang dulunya pendiam ternyata punya bakat bernyanyi, Tjahjo Sasongko ternyata punya suara Bariton yang cukup merdu.
”Reuni ini bukan saja kita saling kangen-kangenan tetapi dapat dimanfaatkan untuk membuka hubungan bisnis, dan ada baiknya acara Reuni diadakan minimal setahun sekali tetapi diupayakan secara rutin diisi dengan berbagai kegiatan” ujar Saiful, yang juga diangkat sebagai Ketua Pengurus Alumni SMAN 24 Angkatan 78/79.
Para Alumnus juga berbagi pengalaman yang mengesankan pada saat masih sebagai Siswa-siswi dahulu, ternyata ingatannya masih kuat, pdahal umur sudah hampir kepala 5 dan diantara Alumnus ada sudah punya cucu. Disamping itu membuka foto-foto lama waktu masih SMA dulu yang dihimpun oleh Dodi Trianto dan Agus Triatmojo.
”Banyak juga Teman yang ingin datang tetapi berada di luar Jakarta, seperti Fitriyati Abdis atau Ipit yang sekarang tinggal di Medan pengen sekali hadir, demikian juga Deddy Yamin yang berada di Sidoarjo mengejar pesawat untuk hadir pada acara ini namun baru tiba di Jakarta sore hari”, demikian dijelaskan Saiful. Mudah-mudahan pada acara Reuni mendatang dapat hadir dengan acara yang lebih heboh lagi.
Tidak terasa sudah hampir 4 jam saling kangen-kangenan, saat ditutup dengan bersama menyanyikan lagu Kemesraan, masih saja yang datang, yaitu Irlinayanti atau Ina baru datang.
Pada ’Temu Kangen’ ini dibentuk lagi Pengurus Alumni SMAN 24 Angkatan 78/79 yang terdiri dari :

Ketua : Saiful Rizal
Wakil Ketua : Dodi Trianto
Sekretariat :
Wakil Sekretariat :
Bendahara :

Dengan pembentukan pengurus maka diharapkan kegiatan Alumni akan berjalan rutin kembali, sehingga tali silaturahmi antar Alumnus dapat tetap terjaga.
Untuk melihat Foto-foto, klik disini

1 comment:

Unknown said...

Test kirim Comment